20 Pemain Paling Mahal di EURO 2024, Jude Bellingham Ada di Puncak

Kamis, 11 Juli 2024 | 14:54 WIB   Penulis: Prihastomo Wahyu Widodo
20 Pemain Paling Mahal di EURO 2024, Jude Bellingham Ada di Puncak

ILUSTRASI. Jude Bellingham dan Harry Kane merayakan kemenangan atas Belanda di semifinal EURO 2024.


EURO 2024 - Mari intip daftar pemain termahal di EURO 2024. Apakah harga tinggi menjamin performa yang berkualitas?

EURO 2024 telah masuk ke tahap akhir. Spanyol dan Inggris akan bertemu di babak final pada tanggal 15 Juli nanti.

Sebagai dua negara penghasil pemain bintang, tentu ada beberapa nama pemain termahal yang berasal dari Spanyol dan Inggris.

Di puncak daftar ini ada Jude Bellingham, gelandang Inggris yang kini bermain di Real Madrid.

Mengutip data taksiran Transfermarkt, harga pasar Bellingham saat ini adalah € 180 juta.

Baca Juga: Top Skor Euro 2024, Ada Dani Olmo dan Harry Kane yang Akan Bersaing Di Final

Di bawahnya ada Kylian Mbappe dengan harga yang sama. Musim depan Mbappe akan bermain bersama dengan Bellingham di Real Madrid.

Dalam daftar 20 pemain termahal di EURO 2024 ini, Rodri adalah penggawa Spanyol yang ada di posisi tertinggi. Gelandang Manchester City ini ada di peringkat ke-7 dengan harga € 120 juta.

Sementara itu, bintang muda Barcelona, Lamine Yamal, ditaksir memiliki harga pasar € 90 juta.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah daftar 20 pemain termahal di EURO 2024.

Baca Juga: 5 Pemain Sepakbola Termuda di Euro 2024, Ada Jamal Musiala

Pemain Termahal di EURO 2024

  1. Jude Bellingham (Inggris, 21, AM): € 180 juta
  2. Kylian Mbappe (Prancis, 25, CF): € 180 juta
  3. Phil Foden (Inggris, 24, RW): € 150 juta
  4. Bukayo Saka (Inggris, 22, RW): € 140 juta
  5. Florian Wirtz (Jerman, 21, AM): € 130 juta
  6. Declan Rice (Inggris, 25, DM): € 120 juta
  7. Rodri (Spanyol, 28, DM): € 120 juta
  8. Jamal Musiala (Jerman, 21, AM): € 120 juta
  9. Eduardo Camavinga (Prancis, 21, CM): € 100 juta
  10. Harry Kane (Inggris, 30, CF): € 100 juta
  11. Aurelien Tchouameni (Prancis, 24, DM): € 100 juta
  12. Lamine Yamal (Spanyol, 16, RW): € 90 juta
  13. Rafael Leao (Portugal, 25, LW): € 90 juta
  14. Cole Palmer (Inggris, 22, AM): € 80 juta
  15. Nicolo Barella (Italia, 27, CM): € 80 juta
  16. Ruben Dias (Portugal, 27, CB): € 80 juta
  17. Pedri (Spanyol, 21, CM): € 80 juta
  18. Xavi Simons (Belanda, 21, AM): € 80 juta
  19. Khvicha Kvaratskhelia (Georgia, 23, LW): € 80 juta
  20. William Saliba (Prancis, 23, CB): € 80 juta.

Performa para pemain di atas selama EURO 2024 akan sangat memengaruhi harga pasaran mereka setahun ke depan.

Menurut Anda, siapakah yang akan mendapatkan kenaikan harga paling signifikan?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Prihastomo Wahyu Widodo
Terbaru