Royal Secret Agent
Di posisi ketiga drama Korea rating tertinggi minggu ketiga Januari adalah Royal Secret Agent. Drama Korea di SBS yang menampilkan cerita seru pada masa kerajaan.
Dibintangi Kim Myung Soo (L Infinite), Royal Secret Agent meraih rating 7,7 persen dan 11,6 persen. Drama Korea ini juga menampilkan akting Kwon Nara dan Lee Yi Kyung.
The Uncanny Counter
Peringkat drama Korea rating tertinggi selajutnya ditempati oleh The Uncanny Counter. Berdasarkan Nielsen Korea, The Uncanny Counter tamat dengan rating 11 persen.
The Uncanny Counter kini menjadi drama Korea rating tertinggi sepanjang masa di OCN. Drakor yang dibintangi Jo Byung Gyu hingga Kim Sejeong itu mengangkat cerita dari webtoon populer.
Baca Juga: 6 Alasan kucing suka masuk ke dalam kardus, bukan hanya untuk tempat sembunyi
Love (Ft Marriage and Divorce)
Inilah drama Korea terbaru yang ikut bersaing rating tertinggi di minggu ketiga Januari. Episode terbaru Love (Ft. Marriage and Divorce) meraih rating 7,2 persen.
Drama Korea terbaru ini bercerita tentang 3 wanita yang menghadapi kesulitan-kesulitan yang tidak terduga. Mereka juga menghadapi masalah tentang kisah cintanya dengan pasangan masing-masing.