Racket Boys
Nah, inilah salah satu drama Korea terbaru yang sedang populer. Racket Boys menjadi salah satu drama Korea rating tertinggi di minggu ketiga bulan Juni tahun 2021 ini.
Drama Korea terbaru tersebut meraih rating 4,3 persen dan 6,2 persen. Racket Boys mengisahkan persahabatan para siswa yang bertemu di tim bulu tangkis sekolah.
My Roommate is a Gumiho
Posisi selanjutnya untuk drama Korea rating tertinggi di minggu ketiga Juni adalah My Roommate is a Gumiho. Drama Korea ini menampilkan cerita romantis bercampur fantasi.
My Roommate is a Gumiho memasangkan Hyeri Girl's Day (Reply 1988) dengan Jang Ki Yong (Sweet and Sour). Drama Korea tersebut meraih rating 4,2 persen di tvN.
Baca Juga: Ini drama Korea terbaru Yoo Yeon Seok di Netflix, usai drakor Hospital Playlist 2
Monthly Magazine Home
Drama Korea terbaru JTBC ini memasangkan Jung So Min dan Kim Ji Suk. Monthly Magazine Home menceritakan editor majalah dan CEO yang memiliki pandangan berbeda tentang definisi rumah.
Episode perdana capai rating 3,2 persen. Di persaingan ini, Monthly Magazine Home mengalahkan dua drama Korea terbaru Nevertheless dan At a Distance Spring is Green.
Selanjutnya: Drakor Voice 4 tayang 18 Juni, tvN siapkan 7 drama Korea terbaru lainnya di 2021
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News