Drakor Coffee Prince akan reuni, inilah film dan drama Korea terbaik para pemerannya

Jumat, 18 September 2020 | 12:13 WIB   Penulis: Mega Putri
Drakor Coffee Prince akan reuni, inilah film dan drama Korea terbaik para pemerannya

Deretan film hingga drama Korea terbaik dari para pemeran drakor Coffe Prince.


Yoon Eun Hye

Yoon Eun Hye telah meraih popularitas tinggi dalam drama Korea terbaik Princess Hours sebelum membintangi drakor Coffee Prince. Yoon Eun Hye kemudian tampil menjadi pemeran utama di drakor My Fair Lady, Lie to Me, I Miss You, dan Marry Him If You Dare.

Drama Korea terbaru Yoon Eun Hye adalah Fluttering Warning yang tayang 2018. Yoon Eun Hye hingga saat ini belum memilih proyek akting untuk drama Korea terbarunya. Di 2020, Yoon Eun Hye lebih sering tampil dalam reality show

Kim Jae Wook

Nama Kim Jae Wook masuk dalam deretan aktor yang selalu dinantikan drama Korea terbarunya. Di 2019, Kim Jae Wook membuat penonton terbawa perasaan dengan drama Korea terbaik genre komedi romantis sepanjang kariernya yaitu Her Private Life

Kim Jae Wook juga menunjukkan aktingnya dalam drakor Temperature of Love. Pemeran drama Coffee Prince ini berhasil membuat penonton kagum sekaligus takut dengan aktingnya di drakor The Guest dan Voice. Sayangnya di 2020 Kim Jae Wook belum memilih proyek akting drama Korea terbaru. 

Kim Dong Wook

Beberapa tahun terakhir, Kim Dong Wook muncul sebagai pemeran film populer Along With The Gods: The Two World dan Along With The Gods: The Last 49 Days. Dia juga membintangi film Trade Your Love pada 2019.

Setelah Coffee Prince, Kim Dong Wook tampil dalam drama Korea romantis Find Me in Your Memory dan Radiant Office. Kim Dong Wook dan Kim Jae Wook sempat reuni ketika membintangi drakor The Guest di 2018. Kim Dong Wook hingga saat ini juga belum mengumumkan film atau drama Korea terbarunya.  

Baca Juga: Shin Min A bahas dukungan dari Kim Woo Bin dan film pertamanya sejak 6 tahun lalu

Editor: Mega Putri
Terbaru