Drakor The Veil tamat, 4 drama Korea terbaru ini akan tayang di MBC

Selasa, 26 Oktober 2021 | 10:11 WIB   Penulis: Mega Putri
Drakor The Veil tamat, 4 drama Korea terbaru ini akan tayang di MBC

Usai drakor The Veil, MBC siapkan sederet drama Korea terbaru yang dibintangi aktor populer.


 

The Red Sleeve Cuff

Drakor terbaru The Red Sleeve Cuff

The Red Sleeve Cuff merupakan drama Korea romantis dengan latar di era kerajaan. Drakor terbaru yang akan tayang di MBC tersebut memasangkan Junho 2PM dengan Lee Se Young. 

Drama Korea ini bercerita tentang wanita di pengadilan era kerajaan yang ingin mempertahankan pilihan hidupnya. Di sisi lain, ada raja yang lebih mengutamakan kerajaan daripada cinta. 

Drama Korea romantis The Red Sleeve Cuff juga dibintangi Lee Deok Hwa, Park Ji Young, Jang Hee Jin, dan Hong Deok Ro. Saksikan drakor terbaru ini yang tayang 12 November di MBC. 

Baca Juga: Drakor terbaru Hellbound di Netflix rilis poster, besutan sutradara Train to Busan

From Now on, Showtime

Drakor terbaru From Now on, Showtime

Drama Korea terbaru From Now on, Showtime mempertemukan aktor Park Hae Jin dengan aktris Jin Ki Joo. Drakor terbaru di MBC ini menyiapkan cerita genre fantasi dan komedi romantis. 

Drakor From Now on, Showtime akan menampilkan cerita pesulap yang bisa memanggil hantu bernama Cha Cha Woon. Pesulap tersebut memiliki rahasia tentang kisah cintanya di masa lalu. 

Dia akan bertemu polisi wanita yang disiplin dan memiliki kekuatan supernatural. Nantikan cerita mereka di drakor terbaru From Now on, Showtime yang tayang tahun 2022 di MBC. 

Dr. Lawyer

So Ji Sub aktor drakor terbaru Dr. Lawyer di MBC

Baca Juga: Gabung drakor terbaru Jirisan, ini kata Joo Ji Hoon yang reuni dengan penulis Kingdom

Selanjutnya ada drakor terbaru Dr. Lawyer yang dibintangi aktor populer So Ji Sub di MBC. Ini akan menjadi drama Korea terbaru So Ji Sub usai My Secret Terrius 4 tahun lalu. 

Di drakor terbaru ini, ada dokter bedah yang kehilangan segalanya setelah kasus operasi palsu. Dokter itu lalu berganti profesi menjadi pengacara kasus malpraktek medis. 

Dia dan seorang jaksa akan bekerjasama melawan orang-orang yang meremehkan hidup orang lain karena uang dan kekuasaan. Drama Korea terbaru Dr. Lawyer tayang paruh pertama tahun 2022 di MBC.

Selanjutnya: Serial baru Marvel di Disney+, Hawkeye rilis poster jelang tayang November 2021

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri

Terbaru