James Gunn, sutradara Guardians of Galaxy 3 hampir garap film Superman saat gabung DC

Jumat, 30 Oktober 2020 | 14:42 WIB   Penulis: Mega Putri
James Gunn, sutradara Guardians of Galaxy 3 hampir garap film Superman saat gabung DC

James Gunn, sutradara film Guardians of The Galaxy 3 dan The Suicide Squad.


FILM SUPERHERO - James Gunn saat ini menjadi sutradara film The Suicide Squad dari DC. Bergabungnya James Gunn ke DCEU ternyata juga membuka kemungkinan dia menyutradarai film Superman.

Kabar bergabungnya James Gunn ke DC di 2018 terungkap beberapa bulan setelah dia dikeluarkan dari Walt Disney Pictures. Ketika itu, James Gunn dikeluarkan karena kontroversi tweet lamanya.

James Gunn pun harus melepaskan proyek film Guardians of The Galaxy 3 dari Disney dan Marvel. Keputusan James Gunn yang bergabung di DC menarik perhatian. Soalnya, DC dikenal sebagai rival Marvel. 

Kini, James Gunn sudah dipercaya kembali ke Disney dan Marvel. James Gunn dalam wawancara bersama Empire mengungkapkan, Kevin Feige, Presiden Marvel Studios, sempat mengira dia akan menyutradarai film Superman saat gabung DC. 

Baca Juga: James Gunn ternyata diminta kembali ke Disney & Marvel sehari setelah bergabung di DC

Reaksi bos Marvel Studios pada James Gunn

Ternyata, dugaan Kevin Feige tidak sepenuhnya salah. Melansir Empire, James Gunn mengatakan pada Kevin Feige, bukan Superman, namun saat itu hampir menjadi pilihannya. 

Di wawancara bersama Empire, James Gunn juga menceritakan reaksi Presiden Marvel Studios tersebut tentang The Suicide Squad. "Tolong, tolong, buatlah film yang bagus. Buat film yang hebat," ujarnya yang menirukan Kevin Feige. 

Salah satu poster film The Suicide Squad yang disutradarai James Gunn.

"Kevin tahu siapa saja karakternya sejak beberapa bulan sebelum kami mengumumkan mereka di FanDome," kata James Gunn pada Empire. "Dia masih mengetahui siapa karakter jahatnya," ujarnya. 

James Gunn mengungkapkan, Kevin Feige dapat dipercaya untuk hal ini. Nantikan seperti apa film The Suicide Squad arahan sutradara James Gunn yang tayang tahun 2021. 

Selanjutnya: Adegan penting Benedict Cumberbatch di Avengers: Endgame ternyata hasil improvisasi

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri

Terbaru