Mau ke Singapura saat pandemi Covid-19? Ini 6 hal yang harus diketahui

Selasa, 19 Januari 2021 | 08:00 WIB Sumber: Kompas.com
Mau ke Singapura saat pandemi Covid-19? Ini 6 hal yang harus diketahui

ILUSTRASI. Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda ketahui jika Anda merencanakan perjalanan ke Singapura. REUTERS/Edgar Su


VIRUS CORONA - JAKARTA. Berikut ini beberapa hal yang perlu Anda ketahui jika Anda merencanakan perjalanan ke Singapura. Terutama untuk kunjungan selama pandemi Covid-19 yang masih terus terjadi seperti dilansir dari CNN Travel. 

1. Hal dasar 

Singapura telah melakukan pekerjaan yang luar biasa dalam mengontrol penyebaran Covid-19. Kebijakan lockdown yang dilakukan telah berakhir pada Juni 2020. Sejak itu mereka mengimplementasikan pengawasan ketat untuk meminimalisasi penyebaran virus. 

Salah satunya, sebagian besar pendatang asing tidak diberi izin untuk masuk. 

2. Apa yang ditawarkan? 

Di sana, Anda bisa mencicipi beberapa makanan jalanan terbaik di dunia, yang disajikan di hawker center yang tersebar di penjuru kota. Ada pula hutan hujan menakjubkan di Reservasi Alam Bukit Timah.

Baca Juga: Daftar lengkap hari libur nasional 2021 serta tips aman berlibur

3. Siapa yang bisa datang? 

Saat ini, akses masuk dibatasi untuk warga negara Singapura dan juga penghuni permanen. Kunjungan jangka pendek dari Australia, Brunei Darussalam, China daratan, Selandia Baru, Taiwan, dan Vietnam juga kini telah diizinkan. 

Namun, kunjungan tersebut masih dibatasi dengan harus mendapatkan Air Travel Pass dan melakukan tes PCR ketika kedatangan. Turis bisnis dari negara-negara tersebut, termasuk juga Jerman, Indonesia, Jepang, Malaysia, dan Korea Selatan juga bisa masuk ke Singapura di bawah skema Reciprocal Green Lane. Namun tetap terbatas pada aturan yang ketat. 

Baca Juga: Jangan sampai terinfeksi, lakukan 3 cara pencegahan Covid-19 dengan disiplin

Editor: Barratut Taqiyyah Rafie
Terbaru