Mengenal Sapi Limosin pilihan Presiden Jokowi

Minggu, 16 Juni 2024 | 23:38 WIB   Reporter: RR Putri Werdiningsih
Mengenal Sapi Limosin pilihan Presiden Jokowi

ILUSTRASI. Petugas memberi makan sapi kurban milik Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma?ruf Amin usai shalat Idul Adha di Masjid Istiqlal, Jakarta, Kamis (29/6/2023). Presiden menyerahkan sapi berjenis limosin simental dengan berat 1,2 ton, sementara Wakil Presiden Ma'ruf Amin menyerahkan sapi berjenis limousin dengan berat 1,1 ton. ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.


IDUL ADHA - JAKARTA.. Sapi varian limosin kini tengah naik daun. Bagaimana tidak, Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma’ruf Amin memilih sapi ini jenis ini sebagai hewan yang dikurbankan pada Hari Raya Iduladha tahun ini.

Lantas seperti apa Sapi Limosin ini? Apa bedanya dengan sapi lainnya? Mari kita simak penjelasannya.

Mengutip laman Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), Minggu (16/6), sapi limosin diketahui adalah sapi impor yang berasal dari daerah Limosin dan Marche di Prancis.

Baca Juga: Cek Harga Sapi, Domba, dan Kambing Kurban Kulon Progo untuk Idul Adha 2024

Ciri fisiknya yang paling jelas adalah warnanya yang coklat. Kemudian tubuhnya besar, bebulu halus dan memiliki kerangka tulang yang berat.

Berat sapi limosin betina dewasa rata-rata mencapai 650 kg dan jantan dewasa bisa menembus 1.000 kg atau sekitar 1 ton. Sama halnya dengan sapi kurban Presiden dan Wapres yang beratnya lebih dari 1 ton.

Namun, kepala sapi limosin cenderung kecil dan pendek dengan dahi yang lebar, serta moncong yang lebar.

Warna bulunya merah keemasan dan warnanya lebih terang di bawah perut, di dalam paha, di sekitar mata dan moncong, dan di sekitar anus dan ujung ekor. Kulit sapi limosin bebas dari pigmentasi.

Sementara untuk harganya sendiri, cukup bervariasi. Di https://taniku.kulonprogokab.go.id/, semakin tua usianya maka harganya semakin mahal.

Misalnya sapi limosin dewasa harga dijualnya sekitar Rp 21,5 juta, sedakan untuk limosin usia 1 tahun harganya sekitar Rp 15 juta dan apabila usianya masih 3-4 bulan harganya sekitar Rp 11,5 juta. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Putri Werdiningsih

Terbaru