ONE PIECE - Spoiler manga One Piece 1117 terlihat semakin lengkap. Berikut adalah rangkumannya.
Pada chapter ini kita masih akan merasakan ketegangan dari deretan pesan yang disampaikan Vegapunk ke seluruh dunia.
Para kru Bajak Laut Topi Jerami pun mulai terlihat aksinya. Terutama Zoro yang menghadapi Gorosei Nusjuro, pertarungan yang telah diprediksi banyak orang sebelumnya.
Satu lagi misteri mulai diungkap oleh Vegapunk, yaitu makna nama "D" di banyak karakter, termasuk Luffy.
Mengutip rangkuman dari user Redon di Reddit, berikut adalah spoiler manga One Piece chapter 1117.
Baca Juga: Tonton Semua Anime Terbaru di Netflix Ini, Yuk
One Piece 1117: "Mo"
Chapter dimulai dengan panel-panel berisi reaksi penduduk dunia yang mendengarkan pesan Vegapunk.
Sejumlah karakter familiar kembali muncul, seperti Don Krieg, Gin, dan Pearl yang ternyata ada di Hachinosu. Mont Blanc Cricket dan Aliansi Saruyama juga kembali terlihat pada chapter ini.
Di saat yang sama, kita juga bisa mengetahui nasib dari para anggota SWORD yang saat ini sedang dirawat di rumah sakit Marine, termasuk Koby.
Interaksi antara Smoker dan Tashigi juga terlihat pada manga One Piece chapter 1117 ini.
Kembali ke Egghead. Pesan Vegapunk telah sampai ke bagian akhir. Para kru Bajak Laut Topi Jerami juga kembali terlihat.
Kelompok Nami sudah berada di kapal dan bersiap untuk kabur. Ketika Zoro dan Jinbe tiba di Sunny Go, Gorosei Nusjuro datang dan berusaha menebas kapal.
Jinbe kemudia melempar Zoro dengan teknik karate manusia ikan bernama "Fish-Man Juujutsu: Kata Guruma". Serangan Nusjuro pun langsung disambut Zoro dengan jurus "Nittouryuu: Rashomon".
Dua pedang yang digunakan Zoro, Sandai Kitetsu dan Enma, beradu dengan serangan pedang Nusjuro dan menimbulkan gelombang kilat hitam serta api.
Pada momen itu, Zoro menyadari bahwa pedang yang digunakan Nusjuro adalah Kitetsu.
Zoro memutuskan untuk menghadapi Nusjuro. Dirinya dan Jinbe akhirnya bertahan di Egghead dan berjanji akan menyusul para kru lain.
Di lokasi lain, kapal para Bajak Laut Elbaf mendapatkan serangan bertubi-tubi dari para Wakil Admiral yang bertugas.
Luffy, yang sudah dalam wujud normal, bersama dengan Dorry dan Brogy juga mulai mendekat ke wilayah pantai untuk mencoba kabur.
Keempat Gorosei yang lain ternyata telah mengepung Ancient Giant Robot yang menyimpan Den Den Mushi rahasia Vegapunk. Mereka menyadari bahwa itu adalah robot yang menyerang Mary Geoise 200 tahun lalu.
Pesan terakhir Vegapunk berkumandang. Sayangnya, pesan ini putus di tengah jalan karena Gorosei menghancurkan robot tersebut.
"Akhirnya, aku akan meninggalkan pesan untuk orang-orang di seluruh dunia yang memiliki "D" di nama mereka. Di antara kalian, ada mo...," kata Vegapunk.
Pesan misterius tentang arti nama "D" itu terputus. Terlihat beberapa penyandang nama "D" menunjukkan reaksinya, seperti Dragon dan Teach.
Bepo juga muncul mengingat sang kapten, sementara Koby langsung teringat dengan Luffy dan Garp. Kita juga bisa melihat reaksi terkejut Vivi.
Siaran Vegapunk seketika itu berhenti. Kata berawalan "mo" yang disebut Vegapunk masih menjadi misteri.
Baca Juga: Film Detective Conan vs. Kid The Phantom Thief Tayang Hari ini, Simak Sinopsisnya
Jadwal Tayang dan Link Baca Bahasa Indonesia
Berdasarkan pengumuman di Manga Plus, manga One Piece 1117 akan terbit pada tanggal 16 Juni 2024 pukul 10 malam waktu Jepang.
Versi bahasa Indonesia biasanya baru akan rilis satu atau dua hari setelahnya.
Anda bisa membaca manga One Piece bahasa Indonesia melalui link berikut ini:
(Baca Manga One Piece 1117 Bahasa Indonesia)
Minggu depan tidak libur, jadi kita bisa segera langsung mengetahui lanjut cerita dalam One Piece 1118.
Manga Plus adalah situs resmi untuk membaca manga One Piece terbaru. Anda bisa mengaksesnya secara gratis.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News