Pasca kalah dari City, begini target Jurgen Klopp untuk Liverpool di Liga Inggris

Senin, 08 Februari 2021 | 10:29 WIB Sumber: ESPN
Pasca kalah dari City, begini target Jurgen Klopp untuk Liverpool di Liga Inggris

ILUSTRASI. Pasca kalah dari City, begini target Jurgen Klopp untuk Liverpool di Liga Inggris. Action Images via Reuters/Ed Sykes


LIGA PRIMER INGGRIS - LIVERPOOL. Jurgen Klopp mengaku bahwa finis empat besar adalah "target utama" untuk Liverpool musim ini di Liga Inggris. Klopp mengungkap target baru tersebut setelah The Reds menderita kekalahan 4-1 oleh Manchester City di Anfield..

Penjaga gawang Alisson membuat dua kesalahan besar saat berlaga melawan Manchester City di Liga Inggris. Liverpool mengalami pukulan besar karena The Reds duduk 10 poin di belakang tim Pep Guardiola pada klasemen Liga Inggris setelah memainkan satu pertandingan lebih banyak.

Liverpool tetap berada di posisi keempat dengan hanya unggul satu poin dari West Ham United dan tiga poin dari Everton yang memiliki dua pertandingan di tangan.

Perjuangan empat besar bagi Jurgen Klopp adalah hal yang paling realistis, Klopp mengatakan "Itu target utama kami (Liverpool), itu jelas,"  ungkapnya dilansir dari ESPN.com.

Baca Juga: 5 Pemain berbakat yang gagal di Liga Inggris

Jurgen Klopp pasca Liverpool kalah dari Manchester City

Liverpool mencoba untuk melakukan semuanya yang terbaik untuk mencapai target tersebut.

"Kami (Liverpool) akan mencoba segalanya, kini masih ada cukup banyak pertandingan untuk dimainkan untuk mengamankan itu tetapi kami harus memenangkan setiap pertandingan." imbuh Klopp dikutip dari ESPN.com.

Meski melakukan banyak blunder, Jurgen Klopp juga membela Alisson saat melawan Manchester City. Allison menjadi salah satu pemain yang bermain buruk yang membuat Liverpool kalah dari City.

Hal ini membuat rekor baru bagi The Reds dengan tiga pertandingan berturut-turut dengan kekalahan di Anfield untuk pertama kalinya sejak 1963 di Liga Inggris.

Baca Juga: Hasil Liga Inggris: Hancurkan Liverpool, Manchester City kokoh di puncak klasemen

Jurgen Klopp soal ekspektasi Liverpool di Liga Inggris

"Benar juga kami tidak memberinya banyak pilihan, terutama yang pertama. Kedua ya, Allison hanya salah bola, mungkin dia memiliki kaki yang dingin, kedengarannya lucu tapi tidak tahu situasinya. Allison telah menyelamatkan hidup kita berkali-kali, tidak diragukan lagi, malam ini dia melakukan kesalahan." imbuh mantan pelatih Borussia Dortmund tersebut.

Bek Liverpool Andy Robertson juga sependapat dengan Klopp, bahwa kini Liverpool harus menyingkirkan angan-angan menjadi juara bertahan. Hal ini telah muncul sejak kekalahan yang terjadi dari Brighton dengan skor 1-0 Liga Inggris pada Rabu.

Kekalahan The Reds di laga Liverpool vs Manchester City membuat klub Manchester itu semakin kokoh di puncak klasemen Liga Inggris. Tercatat Manchester City memiliki selisih poin sebanyak 8 poin dari rival sekotanya Manchester United.

Selanjutnya: 5 Pemain bergelar raja assist sepanjang sejarah Liga Inggris

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Bimo Kresnomurti

Terbaru