Remaja ini main game Pokemon lewat semangka, kok bisa ya ?

Kamis, 03 September 2020 | 13:44 WIB Sumber: Mashable
Remaja ini main game Pokemon lewat semangka, kok bisa ya ?

ILUSTRASI. ILUSTRASI: YouTube/Cedishappy; Remaja ini main game Pokemon lewat semangka, kok bisa ya ?


KONSOL VIDEO GAME - Main game Pokemon lewat buah Semangka ? Kok bisa si ? Begini penjelasannya.

Siapa si yang tidak suka bermain game ? Disaat senggang atau lagi bosan pasti Anda mengisi waktu tersebut dengan bermain game.

Bermain game umumnya menggunakan perangkat tambahan seperti konsol atau komputer. Meskipun saat ini lewat ponsel pintar Anda juga sudah bisa menikmati berbagai game seru.

Tetapi tidak dengan remaja yang satu ini, ia bermain game Pokemon lewat semangka. Iya, buah semangka yang menyegarkan, berwarna hijau dan berbentuk bulat itu.

Mengutip dari Mashable.com, seorang remaja asal Singapura berhasil membuat eksperimen unik. Dengan peralatan yang sudah dipersiapkan, ia sulap semangka jadi konsol Gameboy.

Baca Juga: Stik PS 4 bisa digunakan di PS 5, begini caranya

Masih ingat dengan konsol Gameboy ? Konsol portabel ini dibuat oleh Nintendo dan populer di era 90 sampai 2000-an.

Lewat kanal YouTube Cedishappy, ia memperlihatkan proses mengubah semangka menjadi Gameboy.

Benar sekali, ini adalah Watermelon Gameboy, sebuah Gameboy dalam wujud semangka. Remaja ini memanfaatkan beberapa perangkat, seperti Raspberry Pi (komputer mungil), kabel dan tombol serta semangka segar.

Ia mengeluarkan semua isi buah semangka dan hanya meninggalkan kulitnya saja. Setelah itu kulit semangka dilubangi untuk meletakan layar, tombol serta Raspberry Pi yang dimasukan ke dalam.

Dengan kepiawaiannya, ia akhirnya berhasil merakit konsol anti mainstream ini. 

Setelah berhasil membuat, ia pamerkan ke orang-orang sekitar termasuk temannya. Sontak orang yang melihatnya heran, semangka tersebut terdapat tombol dan layar serta bisa memainkan game Pokemon Emerald.

Biar tidak penasaran, Anda bisa melihat video lengkapnya di bawah ini.

Gimana teman-teman ? Jadi pengin main game Pokemon juga lewat semangka yang satu ini.

Baca Juga: 4 Bintang sepak bola ini jadi cover utama game PES 2021, rilis akhir Oktober

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru