SBMPTN 2023 Tidak Ada Tes Mata Pelajaran, Ini Materi yang Bakal Diujikan

Rabu, 07 September 2022 | 15:28 WIB   Penulis: Tiyas Septiana
SBMPTN 2023 Tidak Ada Tes Mata Pelajaran, Ini Materi yang Bakal Diujikan

ILUSTRASI. SBMPTN 2023 Tidak Ada Tes Mata Pelajaran, Ini Materi yang Bakal Diujikan.


SBMPTN - Salah satu jalur masuk Perguruan Tinggi Negeri (PTN) yang dipilih banyak siswa adalah Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau SBMPTN. 

Seperti yang sudah diketahui, jalur tes nasional ini menyediakan soal dari berbagai macam materi pelajaran, sesuai dengan kelompok ujian yang dipilih. 

Bersumber dari tayangan YouTube Kemendikbudristek, banyaknya materi yang diujikan dalam SBMPTN membuat siswa harus mempelajari banyak informasi guna mengikuti seleksi ini. 

Banyak siswa yang kemudian mengikuti bimbingan belajar untuk menambah latihan dan pengetahuan untuk mengikuti jalur ini. 

Baca Juga: Perubahan Aturan Jalur Mandiri 2023, PTN Wajib Bagikan Info Kuota hingga Biaya UKT

SBMPTN 2023 tidak lagi memakai tes mata pelajaran

Karena fokus pada materi tertentu, guru dan orangtua hanya fokus pada pelajaran tertentu namun tidak pada pemahaman mata pelajaran. 

Banyak orangtua dan siswa yang terbebani baik secara finansial dan mental mengingat banyak siswa yang mengikuti bimbingan belajar. 

Hal ini menurunkan kualitas pembelajaran dan menciptakan diskriminasi dengan peserta dari keluarga tidak mampu yang tidak mampu mengikuti bimbingan belajar. 

"Karena itu seleksi nasional berdasarkan tes tidak ada lagi tes yang spesifik ke setiap mata pelajaran," ungkap Mendikbudristek Nadiem Makarim dalam peluncuran Merdeka Belajar Episode 22: Transformasi Seleksi Masuk PTN. 

Tes tersebut akan diganti dan disederhanakan menjadi satu tes yaitu tes skolatik yang mengukur:

  • Potensi kognitif
  • Penalaran matematika
  • Literasi dalam bahasa Indonesia
  • Literasi dalam bahasa Inggris

Tes ini akan menitik beratkan penalaran siswa dan buka pada hafalan materi pelajaran. 

Baca Juga: Berubah, Ini Aturan Terbaru Seleksi SNMPTN, SBMPTN, dan Jalur Mandiri PTN Tahun 2023

Dengan adanya perubahan ini, beban finansial serta mental siswa dan orangtua akan berkurang. Dikarenakan siswa tidak tergantung pada bimbingan belajar untuk persiapan SBMPTN. 

Guru juga lebih fokus pada pembelajaran yang bermakna, holistik, dan berorientasi pada penalaran bukan pada hafalan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Tiyas Septiana

Terbaru