Terpaksa Mudik Pakai Motor? Jangan Lupa Cek 9 Bagian Motor Ini Terlebih Dahulu

Jumat, 29 April 2022 | 20:17 WIB   Reporter: Ana Risma
Terpaksa Mudik Pakai Motor? Jangan Lupa Cek 9 Bagian Motor Ini Terlebih Dahulu

ILUSTRASI. Inilah 9 bagian motor yang wajib Anda cek sebelum memulai perjalanan mudik menggunakan motor. ANTARA FOTO/Dedhez Anggara/rwa.


6. Oli

Gantilah oli mesin sesuai dengan spesifikasinya supaya komponen mesin dapat bekerja dengan sempurna.

Fungsi oli sendiri adalah sebagai pelumas untuk mengurangi gesekan antar komponen dalam sepeda motor. Selain itu, oli juga berfungsi sebagai peredam getaran dan pendingin agar mesin tetap bekerja pada suhu ideal.

7. Busi

Apakah bagian elektroda busi masih dalam kondisi baik? Pastikan Anda mengeceknya. Ini dilakukan untuk memastikan proses pembakaran di dalam ruang bakar tetap sempurna.

Jika busi tampak kotor, berwarna kehitaman, dan ujung elektrodanya sudah aus, gantilah dengan busi yang baru.

Ketahuilah bahwa kondisi ujung busi bisa dijadikan sebagai diagnosa awal kondisi ruang bakar apakah proses pembakaran campuran bahan bakar dan udara terjadi dengan sempurna atau tidak.

8. Filter udara

Apabila filter udara masih dalam kondisi bagus, cukup lakukan pembersihan. Sebaliknya, Anda perlu mengganti filter udara yang sudah jelek, kotor, dan rapuh. Jika filter udara dibiarkan terlalu kotor, itu hanya akan menghambat udara yang masuk ke ruang bakar dan mengakibatkan pembakaran di ruang bakar menjadi tidak sempurna.

Jika kotoran ikut masuk ke dalam ruang bakar, maka komponen cylinder dan piston akan menjadi cepat aus.

9. Aki / battery

Bagian motor terakhir yang harus Anda cek sebelum mudik adalah aki atau battery.

Pastikan aki atau battery dalam kondisi baik dan tegangan aki sesuai dengan standar pabrikan.

Demikian 9 bagian motor yang wajib Anda periksa sebelum melakukan perjalanan mudik menggunakan motor. Semoga bermanfaat dan hati-hati di jalan!

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Ana Risma

Terbaru