Tidak perlu repot instal, coba 5 aplikasi edit foto online terbaik ini

Jumat, 07 Agustus 2020 | 13:05 WIB   Penulis: Arif Budianto
Tidak perlu repot instal, coba 5 aplikasi edit foto online terbaik ini

ILUSTRASI. Tidak perlu repot instal, ada 5 aplikasi edit foto online terbaik yang bisa Anda coba.


PiZap

PiZap hadir sebagai aplikasi yang mumpuni untuk membuat kolase foto, edit foto, juga sebaga alat untuk membantu desain. 

Tools basic yang PiZap tawarkan sebaga aplikasi edit foto online juga sudah mencukupi. Contoh, crop, pengaturan pencahayaan, pengaturan warna, dan masih banyak lagi.

Selain itu, PiZap juga bisa Anda gunakan sebagai alat untuk membantu membuat desain yang menarik. Anda bisa menambahkan tulisan, objek berupa foto/stiker hingga border. 

PiZap juga menawarkan filter yang bisa Anda gunakan untuk mempercantik foto yang sedang di edit. Pengguna dapat mengakses PiZap melalui browser dengan mengunjungi www.pizap.com.

Baca Juga: Sekolah Online Ruangguru Gratis hadir lagi, begini cara bergabungnya

PicMonkey

PicMonkey menawarkan pengalaman yang menyenangkan sebagai aplikasi edit foto online. Anda yang hobi update di media sosial sepertinya membutuhkan aplikasi ini guna mendapatkan foto yang kece.

Beragam fitur yang membuat foto Anda terlihat keren ada di PicMonkey. Ambil contoh, menambahkan efek-efek keren pada foto, tulisan dengan font yang kece, hingga filter pilihan yang bisa Anda pilih.

Foto yang sudah Anda edit juga bisa langsung dibagikan melalui media sosial, seperti Facebook dan Instagram.

Untuk menggunakan aplikasi edit foto online ini Anda bisa mengakses www.picmonkey.com.

Baca Juga: Reels, yuk kenali fitur Instagram mirip TikTok ini!

Canva

Sebetulnya aplikasi ini cukup populer di kalangan orang yang suka edit-edit foto di internet. Canva merupakan salah satu aplikasi edit foto online terbaik yang ada di daftar ini.

Pengguna dapat menyalurkan kreativitasnya melalui Canva. Pun demikian, jika Anda masih belum memiliki referensi atau ide kreatif, Canva menyediakan template.

Beragam template bisa Anda coba untuk membuat poster, info grafis, banner atau bahkan CV untuk melamar kerja. Untuk edit foto juga mumpuni dengan beragam tools yang memadai. 

Anda bisa mengunjungi halaman www.canva.com untuk mengakses aplikasi edit foto online terbaik ini.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru