DRAMA KOREA - SEOUL. Ada banyak drama Korea terbaru di bagian kedua tahun 2020, salah satunya adalah drakor Devil Judge. Ini adalah drama Korea terbaru di tvN yang sedang dalam tahap mengisi deretan pemerannya.
Menurut Sports Chosun, Park Gyu Young akan menjadi salah satu pemeran utama dalam drakor Devil Judge. Park Gyu Young adalah pemeran pendukung dalam drama Korea It's Okay to Not Be Okay yang populer di tvN.
Jika benar, Park Gyu Young mungkin akan beradu akting dengan Ji Sung dan Jinyoung GOT7 di Devil Judge. Dua aktor tersebut juga sedang mempertimbangkan peran di drakor baru ini.
Drama Korea Devil Judge akan menampilkan cerita yang menarik dibanding drama bertema hukum lainnya. Devil Judge menampilkan ketua hakim yang mengubah ruang persidangan seperti reality show demi menghukum penjahatnya.
Baca Juga: BLACKPINK rilis teaser Ice Cream bareng Selena Gomez, Treasure syuting MV baru
Di saat terjadi proses pengejaran, hakim lainnya mulai mengetahui identitas asli dari ketua hakim tersebut. Ini mungkin menjadi drama Korea terbaru Ji Sung setelah Doctor John.
Ji Sung dan Jinyoung GOT7 ditawari peran seorang hakim. Park Gyu Young mendapatkan tawaran peran sebagai polisi yang merupakan sahabat kecil Kim Gaon (Jinyoung GOT7).
Jinyoung member grup GOT7 sendiri merupakan aktor idola yang juga semakin menunjukkan kemampuan aktingnya. Artis asal JYP Entertainment ini membintangi drakor When My Love Blooms yang tamat Juni 2020.
Menurut JYP Entertainment, Jinyoung GOT7 sedang mempertimbangkan peran secara positif. Nantikan, bagaimana keputusan akhir dari tiga aktor tersebut dan informasi terbaru tentang drama Korea Devil Judge di tvN ini.
Baca Juga: Drama Korea pertama setelah wajib militer, Lee Jung Shin CNBLUE bintangi Summer Guys
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News