Dalgona Coffee: Kisah asli awal mula kopi susu ini kondang mendunia

Selasa, 07 April 2020 | 04:01 WIB   Reporter: Hasbi Maulana
Dalgona Coffee: Kisah asli awal mula kopi susu ini kondang mendunia

ILUSTRASI. Membikin Dalgona Coffee


DALGONA COFFEE - JAKARTA. Cara membuat dalgona coffee menjadi salah satu resep minuman yang paling banyak dicari di internet akhir-akhir ini. Sembari berdiam di rumah, orang saling bertanya bagaimana cara membikin kopi dalgona.

Bagi mereka yang lebih melek internet, Google dan Youtube bagaikan gudang besar yang menyimpan ribuan resep kopi dalgona. Anda mungkin tak menyangka bahwa begitu banyak resep tersedia bagi minuman yang baru "lahir" tiga bulan lalu ini.

Baca Juga: Yuk, intip hotel mewah tempat Raja Thailand isolasi diri dengan 20 selir

Kopi yang disajikan dalam gelas transparan untuk memperlihatkan dua lapisannya -busa kopi di bagian atas dan susu dingin di bagian bawah- ini memang sedang sangat populer. 

Orang berlomba pamer foto dalgona  bikinan mereka di Instagram, Facebook, TikTok, atau grup WhatsApp. Malah tak sedikit pula orang yang saling mengklaim memiliki resep membikin dalgona paling ciamik.

Sebagian informasi yang menyebut kopi dalgona berasal dari Korea Selatan. Dan, tentu saja, banyak orang yang mempercayainya. 

Tak bisa disangkal, kopi susu ini memang mengawali popularitasnya dari Korea Selatan.

Aktor K-Pop Jung Il-woo yang menyematkan nama "dalgona" >>> 

Editor: Hasbi Maulana
Terbaru