Kondisi skuad Skotlandia
Sedangkan untuk The Tartan Army, Kieran Tierney sangat dirindukan saat melawan Republik Ceko. Bek Arsenal mengalami masalah betis, tetapi ada kemungkinan bisa kembali bermain untuk laga Inggris vs Skotlandia.
Clarke diharapkan untuk membuat beberapa perubahan dari laga pembuka Euro 2020, dilansir dari Sportsmole.
Pilihan lain yakni melihat pemain Southampton Che Adams masuk sebagai starter melawan Inggris.
Stephen O'Donnell merasa sulit untuk tampil mengesankan di laga pembuka Grup D. Pemain ini bisa mempertahankan posisi untuk laga Inggris vs Skotlandia.
Sedang Stuart Armstrong harus kembali tampil bersama Scott McTominay dan John McGinn di lini Tartan Army.
Baca Juga: Hasil Euro 2020 Ukraina vs Makedonia Utara: Menang 2-1, Ukraina perpanjang napas
Prediksi skuad Inggris vs Skotlandia
Inggris XI (4-2-3-1):
Jordan Pickford, Kyle Walker, John Stones, Tyrone Mings, Luke Shaw, Declan Rice, Kalvin Phillips, Raheem Sterling, Mason Mount, Jack Grealish, Harry Kane
Skotlandia XI (3-5-2):
David Marshall, Jack Hendry, Grant Hanley, Kieran Tierney, James Forrest, John McGinn, Scott McTominay, Stuart Armstrong, Andrew Robertson, Lyndon Dykes, Che Adams
Selanjutnya: Jadwal Euro 2020 Kroasia vs Ceko: Skuad Vatreni lebih superior dari Lokomotiva
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News