FILM - Jason Momoa bersama Timothee Chalamet membintangi film Dune. Menurut Jason Momoa, film ini lebih besar dari Game of Thrones maupun Aquaman yang pernah dia bintangi.
Jason Momoa adalah aktor yang telah membintangi beberapa franchise film maupun series TV populer. Ia menampilkan aktingnya di series TV populer Game of Thrones.
Jason Momoa juga memukau dengan aktingnya sebagai aktor utama film superhero Aquaman. Kedua proyek akting tersebut merupakan dua di antara beberapa proyek fiksi populer.
Meski begitu, Jason Momoa mengatakan, film terbarunya yang berjudul Dune memiliki skala yang jauh lebih besar. Melansir Cinemablend, hal ini dia ungkapkan dalam jumpa pers terbaru film Dune.
Baca Juga: Trailer film Dune dirilis, kerennya Timothee Chalamet hingga Zendaya di genre sci-fi
Jason Momoa puji film Dune
"Bagaimana (film) ini dibandingkan? Saya tidak pernah bekerja bersama sutradara dengan skala ini. Denis adalah seorang sineas yang jenius," kata Jason Momoa.
"Dan, secara umum, semua adegan laga yang pernah saya lakukan sebelumnya tidak mendekati bahkan jauh dari Denis," pujinya.
Denis Villeneuve adalah sutradara film Dune. Film Dune diangkat dari novel fiksi ilmiah karya Frank Herbert. Kisahnya dianggap memiliki cerita fiksi ilmiah yang rumit dan sulit diadaptasi.
"Dengan melihat beberapa gerakan yang akan saya lakukan, dan di balik kamera, dan melihat mata Greig bersama Denis, saya tidak pernah melihat sesuatu yang sangat indah dalam adegan pertarungan," ujar Jason Momoa.
Baca Juga: Masih jadi Thor, Chris Hemsworth tetap di Marvel setelah film Thor: Love and Thunder
Aktor pemeran series Game of Thrones itu menambahkan, "Secara umum, hal yang saya lakukan tidak terlihat sebaik itu. Jadi, terima kasih Denis".
Perbandingan yang Jason Momoa berikan akan membuat fans semakin penasaran dengan film Dune.
Film Dune telah merilis trailer perdana bertabur bintang Hollywood populer pada 9 September lalu. Jika tidak ada perubahan, film Dune akan tayang 18 Desember 2020.
Selanjutnya: Film Wonder Woman 1984 dibintangi Gal Gadot undur jadwal tayang, ini kata sutradara
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News