Profil Toji Fushiguro di Anime Jujutsu Kaisen, Dijuluki Sebagai Sorcerer Killer

Rabu, 26 Juli 2023 | 15:32 WIB   Penulis: Arif Budianto
Profil Toji Fushiguro di Anime Jujutsu Kaisen, Dijuluki Sebagai Sorcerer Killer

ILUSTRASI. Profil Toji Fushiguro di Anime Jujutsu Kaisen, Dijuluki Sebagai Sorcerer Killer


Anime Jujutsu Kaisen - Profil Toji Fushiguro di anime Jujutsu Kaisen Season 2, dijuluki sebagai Sorcerer Killer. Toji Fushiguro merupakan salah satu karakter baru di anime Jujutsu Kaisen yang baru muncul di Season yang ke-2 ini, mau tahu lebih banyak tentang karakter ini?

Anime Jujutsu Kaisen Season 2 menjadi salah satu judul yang meramaikan musim panas atau summer 2023. Penayangan Jujutsu Kaisen Season 2 ini juga sekaligus memperkenalkan beberapa karakter yang mungkin belum Anda ketahui pada Season sebelumnya.

Termasuk sosok yang mungkin dibenci penggemar Gojo Satoru yang satu ini. Bagaimana tidak? Kemunculan tokoh ini seolah membuat kesan Gojo Satoru sebagai Jujutsu terkuat padam untuk sementara.

Jadi, siapa sebenarnya sosok yang terkenal dengan sebutan Sorcerer Killer ini? Simak profil dari Toji Fushiguro di anime Jujutsu Kaisen Season 2 yang akan dibahas kali ini. 

Sebelum melanjutkan pembahasan tentang Toji Fushiguro, mungkin akan memuat spoiler. Jika Anda termasuk orang yang menghindari spoiler Jujutsu Kaisen, mohon untuk diperhatikan lagi sebelum melanjutkan scroll.

Baca Juga: Nonton Jujutsu Kaisen Season 2 Episode 3 Subtitle Indonesia, Link iQIYI, Bstation dll

Profil Toji Fushiguro


Toji Fushigiro

Toji Fushiguro merupakan nama yang diberikan kepada seseorang dengan tubuh kekar berotot denganbekas luka di dekat mulutnya. Penampilannya tidak begitu mencolok, dengan rambut pendek berwarna hitam.

Dulunya, Tojo Fushiguro merupakan bagian dari Zenin Family dengan penampilan menggunakan haori berwarna gelap di atas yukata hitam. Sebagai informasi tambahan, Zenin Family merupakan salah satu dari tiga keluarga penyihir terbesar.

Sementara itu, penampakan Toji Fushiguro di Jujutsu Kaisen Season 2 menggunakan atasan berwarna hitam ketat dan celana panjang dengan ikat pinggang berwarna hitam. Pada timeline di anime Jujutsu Kaisen 2, Toji menjalin kontrak dengan Time Vessel Association.

Dia memiliki kepribadian sebagai pria yang berkepala dingin dan percaya diri dengan kemampuannya untuk mencari nafkah tanpa memusingkan hal-hal kecil.

Baca Juga: Naruto Mendapatkan Empat Episode Baru, ini Penampakan Visual dan Trailer

Saat bertarung, Toji menunjukkan ekspresi gila seolah-olah dia kalah dalam pertarungan, tetapi dia selalu menjaga ketenangan dan memperhitungkan serta merencanakan langkah selanjutnya.

Terkenal sebagai "Sorcerer Killler" dan menghabiskan waktunya dengan berjudi di sela-sela pekerjaannya. 

Toji menikahi seorang wanita, meskipun begitu dia meninggalkan istrinya yang baru melahirkan tanpa mengetahui jenis kelaminnya. Bahkan Toji akhirnya lupa nama mereka.

Mirisnya, Toji berencana menjual sang anak ke keluarga Zenin yang ditinggalkannya, mengeksploitasi Megumi saat muda untuk teknik terkutuk yang akan ia warisi.

Toji bukan orang yang suka basa basi, selama ada bayarannya dan tidak ada tambahan pekerjaan yang gratis, dia akan melaksanakan tugas itu meskipun berbahaya.

Gaya bertarung Toji bisa dikatakan begitu liar. Secara teknis, Toji adalah pengguna non-kutukan tanpa bakat bawaan sebagai seorang jujutsu. Dia adalah salah satu petarung paling elit di dunia pada masanya.

Toji bertarung dengan pengguna jujutsu paling berbahaya dan berperingkat tinggi. Termasuk Gojo Satoru waktu muda dan Suguru Geto yang memiliki kemampuan manipulator kutukan.

Baca Juga: Bagaimana Kondisi Gojo Satoru Pasca Bertarung dengan Toji di Jujutsu Kaisen Season 2?

Toji menggunakan pengetahuan jujutsu dari Zenin Family dan mengubahnya untuk melawan para penyihir. Hingga pada akhirnya dia mendapatkan julukan sebagai "Sorcerer Killer".

Anime Jujutsu Kaisen Season 2 episode 3

Toji dapat mengunakan berbagai jenis senjata, senjata tersebut disimpan dalam roh kutukan yang menempel di punggungnya. Sejauh ini senajta yang dia gunakan di Jujutsu Kaisen Season 2 adalah Split Soul Katana dan Inverted Spear of Heaven dan pedang besar yang ia keluarkan dari roh kutukannya.

Selain itu, Toji juga menggunakan senjata konvensional, yaitu katana yang digunakan untuk menusuk Gojo, pisau belati dan pistol yang digunakan untuk menembak Riko Amanai.

Selain menggunakan senjata, kecepatan dan refleks Toji juga sulit ditebak oleh lawannya.

Tidak heran, Gojo kesulitan menghadapi Sorcerer Killer yang satu ini, bahkan membuat dia terdesak.

Meskipun dapat bergerak cepat, Toji tetap memperhitungkan segala sesuatu yang akan dihadapi, hati-hati dan sabar saat mengambil keputusan. 

Itulah profil mengenai tokoh karakter Toji Fushiguro di anime Jujutsu Kaisen Seaoson 2. Dia akan menjadi ancaman besar bagi Gojo Satoru dan Geto Suguru di Jujutsu Kaisen Season 2.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto

Terbaru