Tokyo Revengers Season 2 ada Berapa Episode? Berikut Sinopsis dan Jadwal Tayang

Kamis, 12 Januari 2023 | 10:47 WIB   Penulis: Arif Budianto
Tokyo Revengers Season 2 ada Berapa Episode? Berikut Sinopsis dan Jadwal Tayang

ILUSTRASI. Tokyo Revengers Season 2 ada Berapa Episode? Berikut Sinopsis dan Jadwal Tayang


ANIME - Anime Tokyo Revengers Season 2 ada berapa episode? Berikut sinopsis dan jadwal tayang sub Indo (subtitle Indonesia) resmi. Streaming Tokyo Revengers S2 dapat Anda temukan dan tonton lewat platform Disney+ Hotstar.

Anime Tokyo Revengers akhirnya kembali hadir untuk menyapa para penggemarnya. Tokyo Revengers Season 2 akhirnya resmi mengudara pada bulan ini, tepatnya pada hari Minggu, 8 Januari 2023.

Tokyo Revengers S2 sendiri mengadaptasi Christmas Showdown arc, ini akan mengungkapkan fakta dari Tokyo Manji.

Seperti yang kita ketahui, Tokyo Revengers musim sebelumnya menampilkan ending yang cukup meanggantung.

Fakta dari geng Tokyo Manji akhirnya mulai terungkap sedikit demi sedikit. Para penggemar juga diperlihatkan bagaimana Tetta Kisaki yang mengadili Chifuyu dan Takemichi setelah mengetahui mereka akan melakukan balas dendam.

Baca Juga: Nonton Kage no Jitsuryokusha ni Naritakute Episode 15, Streaming Sub Indo di Bstation

Visual terbaru Tokyo Revengers Season 2 Christmas Showdown arc

Chifuyu ditembak di tempat oleh Kisaki, begitu pula Takemichi yang menjadi target selanjutnya. 

Tertarik untuk mengikuti kelanjutan cerita dari Takemichi yang ingin mengubah masa lalu demi menyelamatkan sang pacar waktu SMP di Tokyo Revengers Season 2 ini?

Bicara soal Tokyo Revengers Season 2, anime ini kabarnya bakal tayang sepanjang 13 episode. Seperti yang dilansir dari DualShockers, Tokyo Revengers Season 2 ini lebih pendek dari musim pertamanya di mana tayang sepanjang 24 episode.

Meski demikian, para penggemar berharap Tokyo Revengers S2 ini akan hadir dalam dua cour, yang jika ditotal akan tayang speanjang 24-26 episode di musim tersebut.

Mengingat Tokyo Revengers S2 ini mengadaptasi Christmas Showdown arc yang mana panjangnya sekitar 45 chapter di manga, ini memang lebih pendek dari musim pertamanya.

Sekedar informasi tambahan, Tokyo Revengers Season pertama memuat 74 chapter yang ada di manga. Jadi tidak heran apabila Tokyo Revengers Season 1 atau musim pertama jauh lebih panjang.

Bagi Anda yang mungkin belum mengkuti Tokyo Revengers dan tertarik untuk mencoba menontonnya, berikut sinopsis resminya.

Baca Juga: Nonton Anime Tondemo Skill de Isekai Hourou Meshi Episode 1 Streaming Sub Indo Resmi

Sinopsis Tokyo Revengers

Berawal dari pemuda bernama Hanagaki Takemichi yang berusia 26 tahun dia memiliki sikap penakut dan cengeng. Dia merasa kehidupan yang sekarang banyak hal yang gagal dari dirinya dengan hanya bekerja paruh waktu, jomblo dan yang lebih sedih lagi mantan pacar satu-satunya bernama Tachibana Hinata tewas tertabrak truk.

Suatu ketika, ia sedang menunduk lesu di sebuah stasiun dan tiba-tiba seseorang mendorongnya hingga jatuh ke rel kereta. Ketika Takemichi hendak tertabrak kereta, ia malah melakukan perjalanan waktu ke 12 tahun lalu ketika duduk di bangku SMP.

Awalnya dia mengira bahwa itu hanyalah mimpi, tapi ketika ia kembali ke masa depan dan bertemu dengan Tachibana Naoto (adik Hinata), Takemichi sadar bahwa ini bukanlah mimpi.

Kemudian mereka bekerja sama untuk mengubah masa lalu dan menyelamatkan Tachibana Hinata di masa depan.

Lalu, kapan anime Tokyo Revengers Season 2 episode barunya bakal tayang? Simak jadwal Tokyo Revengers S2 selengkapnya di bawah ini.

Baca Juga: Aktor Chishiya Alice in Borderland Perankan Kazutora di Live-Action Tokyo Revengers 2

Jadwal Tokyo Revengers Season 2

Anime Tokyo Revengers Season 2 episode barunya tayang setiap hari Minggu. Jadi jangan sampai terlewat, pantengin terus akhir pekan Anda di platform Disney+ Hotstar untuk mengikuti perkembangan Tokyo Revengers S2 episode terbaru.

Cara nonton Tokyo Revengers S2 sub Indo resmi adalah lewat website dan aplikasi Disney+ Hotstar. Anda dapat mengunjungi link resmi di atas dan berlangganan dengan harga mulai dari Rp 39.000 per bulan atau Rp 199.000 per tahun.

Nonton Tokyo Revengers S2 lewat Disney+ Hotstar juga sudah dilengkapi dengan subtitle Bahasa Indonesia yang memudahkan Anda mengikuti jalan ceritanya dengan mudah.

Demikian beberapa informasi menarik seputar anime Tokyo Revengers dan Season 2 yang akhirnya tayang awal tahun 2023 ini. Bagaimana? Apakah Anda tertarik untuk mengikuti kelanjutan anime Tokyo Revengers S2 ini?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Arif Budianto
Terbaru