WISATA - Wisata Panorama Petung Sewu merupakan salah satu tempat berlibur di Mojokerto.
Tempat wisata alam ini berlokasi tepat di dalam kawasan konservasi taman hutan Raya Raden Soerjo, Kecamatan Pacet, Mojokerto, Jawa Timur. Dari bundaran Pacet, pengunjung hanya memerlukan waktu sekitar 15 menit berkendara untuk sampai di tempat ini.
Ada banyak atraksi wisata yang bisa pengunjung saksikan di tempat ini. Tapi, yang paling menjadi favorit adalah menikmati panorama Gunung Welirang, Pegunungan Anjasmoro, dan Hutan Bambu Petung Sewu.
Lalu, ada juga pemandangan bukit-bukit, air terjun, spot-spot foto instagramable, dan area berkemah.
Baca Juga: Predator Fun Park, wisata edukasi yang cocok untuk anak-anak
Jika berencana untuk berlibur ke Wisata Panorama Petung Sewu, pengunjung harus ekstra hati-hati. Pasalnya, medan yang akan dilalui akan berliku dan menanjak.
Sehingga, pengunjung tidak disarankan untuk datang ke tempat wisata ini dengan menggunakan motor matic. Apalagi jika sedang musim hujan, karena rawan dengan rem blong.
Harga tiket masuk Wisata Panorama Petung Sewu cukup terjangkau. Satu orangnya hanya akan dikenakan biaya Rp 11.000 saja. Bagi yang membawa motor terkena biaya tambahan Rp 3.000 dan mobil Rp 5.000.
Selama masa pandemi, Wisata Panorama Petung Sewu menerapkan protokol kesehatan yang ketat, seperti melakukan pengecekan suhu tubuh dengan batas suhu tertentu, mewajibkan pengunjung mencuci tangan dengan sabun, memakai masker, dan menjaga jarak dengan pengunjung lainnya.
Selanjutnya: Taman Kemesraan, tempat wisata teranyar dengan nuansa khas Jawa di Malang
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News