4. Reply 1988
Siapa yang belum menonton drakor populer dan ramai dibicarakan di media sosial ini? Meski telah tamat sejak 2016, drama Korea terbaik berjudul Reply 1988 kembali populer dan mendapat banyak pujian di tahun 2020.
Drama Korea Reply 1988 tidak hanya menarik dari alur cerita, namun juga mendorong popularitas para bintang mudanya. Reply 1988 di peringkat keempat drakor terbaik peraih rating tertinggi sepanjang masa di cable TV dengan 18,8 persen.
5. Goblin
Goblin adalah drakor populer di tvN yang dibintangi Gong Yoo dan Kim Go Eun. Naskah drama Korea Goblin ditulis oleh Kim Eun Sook setelah sukses dengan Descendants of The Sun, Heirs, hingga Secret Garden.
Goblin ada di posisi kelima drakor terbaik peraih rating tertinggi sepanjang masa di cable TV dengan meraih 18,6 persen. Salah satu drama Korea terbaik yang dibintangi Yoo In Na dan Lee Dong Wook ini sukses di tvN.
6. Mr. Sunshine
Mr. Sunshine ditulis oleh Kim Eun Sook yang juga sukses dengan drakor populer Goblin. Drakor Mr. Sunshine yang dibintangi Kim Tae Ri dan Lee Byung Hun mendapatkan rating tertinggi 18,1 persen di episode terakhirnya.
Dengan Mr. Sunshine, lagi-lagi tvN berhasil menayangkan drakor terbaik peraih rating tertinggi sepanjang masa di cable TV. Drama Korea Mr. Sunshine sendiri juga turut dibintangi Yoo Yeon Seok dan Byun Yo Han.