Lee Min Ho siap tutut penyebar informasi palsu dan komentar jahat di internet

Kamis, 13 Agustus 2020 | 11:08 WIB Sumber: Soompi
Lee Min Ho siap tutut penyebar informasi palsu dan komentar jahat di internet

Lee Min Ho siap menutut komentar jahat, merilis pernyataan melalui kuasa hukum.


Aktor Korea Selatan - SEOUL. Lee Min Ho melalui kuasa hukumnya menyatakan akan melawan penyebar dan penulis komentar jahat tentangnya. Firma hukum LIWU yang mewakili Lee Min Ho merilis pernyataan resmi pada Kamis (13/8) ini. 

"Firma hukum LIWU sedang memantau unggahan yang melanggar hukum (komentar jahat) terkait Lee Min Ho, aktor agensi MYM Entertainment, yang berisi kritikan pribadi yang tidak masuk akal, pelecehan seksual, penyebar informasi palsu, dan rumor jahat," tulis firma hukum LIWU melalui suratnya, seperti yang dikutip dari Soompi

"Kami sedang dalam proses mengumpulkan bukti komentar jahat dari orang-orang yang mengunggahnya secara online di situs seperti DC Inside, cafe, dan blog, menyarankan atau meminta dihapus, menyusun data tentang komentar yang buruk, dan membuat pengaduan pidana," tulisnya. Kuasa hukum Lee Min Ho juga serius dengan langkah selanjutnya. 

"Kami juga mengumpulkan bukti dan menyusun daftar komentar-komentar buruk berdasarkan informasi yang diterima dari alamat email MYM Entertainment di bawah ini," tulis kuasa hukum Lee Min Ho. "Jadi, kami berharap untuk mendapatkan informasi," tutupnya.  

Baca Juga: 9 Idol K-Pop terkaya dengan nilai kekayaan bersih tertinggi di 2020, ada idolamu?

Lee Min Ho sebagai aktor papan atas Korea Selatan tentu tidak lepas dari komentar buruk dan rumor palsu yang beredar di internet. Lee Min Ho sendiri tahun ini membintangi drama Korea populer The King: Eternal Monarch di SBS.

Di drakor populer tersebut, Lee Min Ho dan Kim Go Eun membuat penonton terbawa perasaan dengan kisah cinta romantis. Menurut Nielsen Korea, drama Korea The King: Eternal Monarch meraih rating tertinggi 11,6%. 

Drakor The King: Eternal Monarch ditulis oleh Kim Eun Sook yang sebelumnya sukses dengan Mr. Sunshine, Goblin, dan Descendants of the Sun. Drama Korea Lee Min Ho ini disutradarai Baek Sang Hoon dari drakor populer Descendants of the Sun.

Sementara itu, setelah drama Korea The King: Eternal Monarch tamat, Lee Min Ho hingga saat ini belum mengonfirmasi proyek akting terbarunya di tahun 2020. 

Baca Juga: 8 Drama Korea rating tertinggi sepanjang masa di cable TV, ini rekor World of Married

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Mega Putri
Terbaru